Membuat Pupuk dari Cangkang Telur

Menurut literatur yang saya baca; kulit / cangkang telur banyak sekali manfaatnya salah satu manfaatnya adalah sebagai pupuk bagi tanaman. Ya...sebagai pupuk, kandungan zak kalsiumnya yang tinggi berguna bagi pertumbuhan tanaman.

Lalu bagaimana menjadikan kulit telur sebagai pupuk. Pertama kulit telur itu harus dikeringkan. dengan beberapa cara; dengan mengeringkan di 'oven', dibakar, atau di jemur dibawah sinar matahari. cara yang paling mudah dan tidak merepotkan adalah dengan cara di 'oven'. Lebih bersih dan hasilnya tentu lebih cepat. Kenapa harus benar-benar kering, supaya kulit ari telur yang biasanya menempel di cangkang ikut melebur menjadi tepung atau bahkan hilang saat dipanaskan.

Setelah benar-benar kering haluskanlah cangkang telur itu dengan di 'blender' dan atau di tumbuk, tentu paling cepat dan mudah adalah dengan mem 'blender'. Blenderlah sampai halus seperti tepung.

Nah tepung dari cangkang telur itu siap untuk di gunakan sebagai pupuk bagi tanaman. Bisa dengan cara menaburkan diatas tanah disekitar batang tanaman yang hendak diberi pupuk atau dengan cara mencampurkan dengan tanah yang akan kita gunakan untuk menanam tanaman. Boleh juga dengan cara memasukkan pada lubang di tanah yang hendak kita letakkan/masukkan tanaman. Saya sudah lakukan.

Semoga bermanfaat.



Comments

Popular posts from this blog

DARAH QURBAN SAPI UNTUK OBAT TELAPAK KAKI

Obat Gangguan Telinga.

KERAJAAN SRIWIJAYA; Minimnya Informasi.