BINGUNG ARTI KATA 'JAUH'?.
Barang kali diantara kita tidak ada yang tidak paham atau tidak mengerti arti kata JAUH. Kata jauh hampir selalu dilekatkan atau digandengkan dengan kata dekat. Jauh adalah sesuatu yang tidak dekat, itulah pengertian yang kita dapatkan. Rasanya sulit untuk menterjemahkan kata jauh dengan tidak melekatkan atau menggandengkannya dengan kata dekat, karena hanya itulah cara kita memahami kata jauh. Lawan kata JAUH adalah DEKAT, pasti bukan?. Namun coba simak beberapa kalimat berikut:
"Minum vegeta 2 hari sekali, wasir jauh!".
"Jauh lebih efektif".
"Jauh lebih efisien".
"Jauh lebih baik".
"Jauh lebih sempurna".
Bagaimana kita memahami kata JAUH dibeberapa kalimat tersebut diatas. Apakah artinya tidak dekat?, atau artinya 'semakin'.
Untuk kalimat 'wasir jauh' kita dapat mengartikan penyakit wasir tidak akan datang, atau sembuh oleh vegeta yang rajin kita minum setiap 2 hari sekali. Sedangkan untuk kalimat-kalimat selanjutnya (dibawahnya), kita dapat mengartikannya sebuah kondisi yang semakin baik. Tapi jika kita mengasumsikan bahwa kata JAUH selalu berlawan dengan kata DEKAT, apakah bisa dibuat kalimat sebaliknya untuk kondisi yang berlawanan, misal:
"Tak teratur minum vegeta, wasir dekat".
"Dekat efektif". untuk menggambarkan kurang efektif.
"Dekat efisien". untuk menggambarkan kurang efisien.
"Dekat baik". untuk menggambarkan kurang baik.
"Dekat sempurna". untuk menggambarkan kurang sempurna.
Jawabannya mungkin tak bisa, bahkan malah kacau alias membingungkan artinya jika kalimat-kalimat itu digunakan. Tulisan ini hanya mencoba membuka pemikiran kita, mungkin kita akan mengetahui sesuatu itu benar atau salah. Belajar untuk memahami, semoga bermanfaat.
Comments