Posts

Showing posts from July, 2010

VISIT BATAM 2010 (Pemandangan2)

Image
Mari Kita dukung Begitu selesai Sholat Subuh, aku mengajak istriku mencari pemandangan indah “matahari terbit” di Batam. Hari Sabtu kami menuju Batam Centre-ini mencari momen untuk yang kedua kalinya ditempat yang sama. Minggu sebelumnya matahari tertutup awan gelam. Sebetulnya tidaklah sulit melihat matahari terbit di Batam, namun menemukan momen yang begitu indah dengan sinarnya yang anggun mempesona adalah suatu hal yang langka. Kamera yang telah aku siapkan, karena memang tujuan utamaku adalah mengambil gambar momen yang luar biasa indah itu. Menunggu dan terus mencari sudut pandang pengambilan gambar terus aku lakukan, karena itulah pesan-pesan para photografer profesional, caile…gayanya kayak apa aja….. Lumayanlah, untuk pemula seperti aku. Aku tidak melakukan polesan apapun terhadap hasil jepretanku, full apa adanya, Lihatlah beberapa hasilnya seperti berikut. Satu gambar aku ambil saat sepasang manusia yang kelihatannya baru bubar dari diskotik (romatic in the morning), satu la

"APA ITU BUKAN FITNAHAN?"

Image
Cintailah Pekerjaanmu. Pagi ini seorang supervisor produksi tempatku kerja, memanggil salah seorang operator dan leadernya. Sang supervisor yang wanita itu memanggil mereka karena telah terjadi kesalahan dalam produksi, walaupun kesalahan itu tingkatannya tergolong kecil namun sang supervisor tak ingin hal itu dianggap kecil karena baginya jelas setiap kesalahan sekecil apapun harus diswaspadai dan pelaku kesalahan harus di nasehati agar tidak terulang dan tidak dianggap sepele oleh pelaku kesalahan. Harus diakui, pada tingkat persaingan yang tinggi dalam bidang manufakturing seperti zaman sekarang ini, sebuah kesalahan produksi haruslah nol, karena menyangkut kelangsungan usaha perusahaan. Supervisor produksi ini memang rada galak tapi suka juga bercanda dan rilek… aja lagi, dan dekat serta sayang dengan bawahannya, sehingga banyak operatornya yang salah mengartikan hal itu. Ketika sang operator dipanggil menghadap ee..malah cengar cengir, mungkin maksudnya supaya supervisornya tak ja

PENTINGNYA SEBUAH NAMA

Image
Ada sebuah ungkapan William Shakespeare (lahir di Stratford-upon-Avon, Warwickshire, Inggris, 26 April 1564 – meninggal di Stratford-upon-Avon, Warwickshire, Inggris, 23 April 1616 pada umur 51 tahun) adalah seorang penulis Inggris yang seringkali disebut orang sebagai salah satu sastrawan terbesar dan sangat terkenal dari Inggris. "What's in a name? (apalah arti sebuah nama)That which we call a rose by any other word would smell as sweet." Dia penulis roman Romeo dan Juliet yang merupakan roman tragik pada zaman kuno. Romeo dan Juliet telah berkali-kali dipentaskan dalam bentuk drama, film, musikal dan opera serta berbagai versi, selalu saja menarik para penikmat cerita-cerita cinta. Mungkin sekarang di Indonesia diadaptasi dengan sebutan “Cinta Mati”. Ungkapan itu mungkin benar, tapi untuk ‘produk atau jasa’ yang akan dijual tentu kita tidak sepakat. Mari kita buktikan dengan nama perumahan mewah dibeberapa tempat di Indonesia, termasuk salah satunya di Batam; ada Va

PEMANDANGAN KONTRAS.

Image
Ya..Allah jadikanlah didalam hatiku cahaya.... Saya, lagi-lagi tidak bermaksud mengajari, tapi sekedar saling mengingatkan terutama untuk saya sendiri, dan siapapun yang membaca tulisan ini. Ada pemandangan kontras di subuh hari yang selalu terlihat ketika menuju mesjid. Pemandangan kontras yang saya maksud adalah tentang dua orang kakek, yang pertama sebut saja Kakek Bedu dan yang kedua sebut saja kakek Budi. Keduanya sudah berumur, itu terlihat dari keriput diawajah dan kulit mereka yang sudah mengglambir dan kempotnya kedua pipi mereka. Ukuran tubuh/perawakan keduanya tidak jauh berbeda, kecil, pendek dan warnah kulitnya juga tidak berbeda, coklat tua, keduanya secara fisik terlihat masih kuat. Subuh keduanya juga sudah bangun untuk beraktifitas, keduanya juga beragama Islam. Lalu apa yang berbeda kontas dari keduanya?. Kakek Bedunya setiap subuh bangun untuk menyiapkan kayu-kayu lalu membakarnya pada tungku yang akan digunakan untuk memasak beras, serta sayuran, lauk pauk untuk d

TOLONGLAH AKU.

Image
Cerita berikut terjadi Hari minggu 18 Juli 2010, saat aku mau berangkat tidur sekitar pukul 22.00. Tiba-tiba diluar terdengar keributan, aku segera menyibakkan gorden untuk mengintip kejadian diluar, ternyata ramai disana. Aku segera mengganti pakaianku dan berkata pada kedua anakku yang kebetulan belum tidur. “Kalian didalam saja ya”. Sampai ditempat kejadian, terlihat ada seorang pria tangan kanannya dilipat kebelakang oleh pria lain, sementara tangan kirinya dipegang kuat-kuat oleh seorang wanita sambil memegang HP dan terus berbicara meminta lawan bicaranya agar segera datang dialamat yang dia sebut secara berulang-ulang. Pria yang dipegang pria dan wanita itu terus memberontak. Pak RT kelihatan juga berusaha meleraikan dan membantu. Kemudian terdengar ocehan pria yang dipegang oleh pria dan wanita itu. “saya ini sehat, saya ini tidak sakit, saya disekap oleh mereka ini, karena saya baru saja menjadi muslim, kalau bapak-bapak tidak percaya tanyakan saja, datangkan saja ustad ….(sa

TEH HIJAU

Image
Duh.. Senang, dikasih oleh-oleh orang Jepang Teh Hijau. Setelah membaca-baca tentang manfaat teh hijau aku jadi menyukainya. Anda juga akan merasakan perbedaan rasa teh Hijau yang diproduksi Indonesia dengan yang diproduksi Jepang baik aroma maupun rasanya. Kebetulan Jepang tempatku bekerja selalu minta disediakan teh hijau asli dari Jepang dan kalau memesan makan siang masakan Jepang, teman minumnya selalu teh hijau. Tradisi meminum teh sangat terkenal terutama di Cina, Taiwan, Jepang serta Asia Timur jauh, termasuk Asia Tenggara. Bahkan terdapat Upacara minum teh ritual tradisional Jepang dalam menyajikan teh untuk tamu. Teh disiapkan secara khusus oleh orang yang mendalami seni upacara minum teh dan dinikmati sekelompok tamu di ruangan khusus untuk minum teh yang disebut chashitsu. Teh bukan cuma dituang dengan air panas dan diminum, tapi sebagai seni dalam arti luas. Upacara minum teh mencerminkan kepribadian dan pengetahuan tuan rumah yang mencakup antara lain tujuan hidup, ca

MENGHITUNG HARI.

Image
Tulisan ini semoga menjadi inspirasi, introspeksi dan pemikiran khususnya bagi saya, dan pada siapapun yang membaca tulisan ini. Sore tanggal 14 Juli 2010, sekira pukul 16.45 tiba-tiba salah seorang saudara sekampung menelpon. “Ass, mang ada dimana sekarang”. suaranya tergesa-gesa dan seperti ada yang penting. “Waalaikumsallam, ya masih di kantorlah, ada apa?”. Aku agak penasaran. “Udah dengar berita” “Berita apa” “Anak Yanto, meninggal” “Innalillahi wainnalillahirojiun” “Jam berapa balik mang” “17.30” “Ya.. udah mang nanti kita langsung menuju pemakaman umum sei Temiang, mamang tunggu aja di pintu satu Batamindo, depan Kampung Aceh tu” “OK”. Sampai di pemakaman pas betul para pelayat hendak membubarkan diri, saya dan saudara jongkok sebentar untuk mendoakan, lalu kami semua menuju rumah duka. Anak Yanto ini lahir sekitar 3 minggu yang lalu, namun hingga dimakamkan belum sempat pulang kerumahnya, karena menurut dokter RS Otorita Batam dengan kondisinya sejak lahir harus berada dalam in

BELUM CUKUP UMUR.

Image
“Eh..kemana, kok tak kelihatan disekolah hari pertama” ujar istri saya kepada seorang temannya. “Iya..si Bagas, umurnya belum cukup,..nanti hari Jum’at mulai masuk”. “Memangnya hari Jum’at, umur si Bagas sudah cukup umurnya” “Belum sih…”. Sambil tertawa dan istri sayapun ikut tertawa karena sudah tahu apa yang sebenarnya terjadi. Na..begitulah, salah satu potret dunia pendidikan di Batam. Di Batam sudah sejak lama digembar-gemborkan kalau umur anak belum 7 tahun tidak bisa masuk SD Negeri, itu katanya ketentuan dari diknas Batam, untuk sekolah swasta tak berlaku. Namun kenyataannya banyak ditemukan di beberapa SD Negeri Batam, anak-anak yang belum genap 7 tahun sudah bersekolah. Umumnya mereka adalah anak guru, anak pejabat, anak anggota dewan, anak para orang tua yang berdinas dalam dunia pendidikan dan atau anak orang-orang berduit. Peraturan dan kebijakan yang diterbitkan seringkali malah membuat celah untuk dilanggar oleh koneksi dan uang. Semakin banyak aturan dan semakin banyak y

CINTA TIDAK PERNAH BENAR-BENAR BUTA.

Image
Sabtu tanggal 10 Juli 2010. Aku jadi panitia sibuk-sibuk dari peristiwa bersejarah dua orang manusia, mereka jadi raja dan ratu sehari,...ya mereka menikah. Mereka ingin memasuki tahapan kehidupan yang sangat penting. Jalinan cinta, kasih dan sayang yang telah mereka bina selama ini berbuah manis. Mereka yakin satu sama lain, karena sesungguhnya cinta adalah kumpulan-kumpulam “saling”-memahami, berkorban, jujur, iklas, komunikasi, membutuhkan/melengkapi, saling memberi serta untaian-untaian rasa yang harusnya berujung menyatukan dua insan. Coba bayangkan jika tidak saling memberi, yang satu memberi tapi anda tidak memberikan reaksi apapun ketika diberi apalagi membalasnya, apa itu namanya?, kosong / NOL BESAR, bertepuk sebelah tangan donk. Atau anda mengakui mencintainya tapi anda nikah dengan orang lain, ini namanya apa?, atau anda memendam rasa cinta, anda bersekeukeuh tak mau mengungkapkannya hingga akhir hayat, apa juga namanya?. Pasti deh ada yang saaakiiit hati dan kecewa BeeeRr

VISIT BATAM 2010 (Pemandangan)

Image
Mengintip Matahari Terbit di Pinggiran Batam. Pagi buta setelah subuh, aku bergegas menuju Punggur (ke arah Timur dari Batam Centre), tepatnya di Desa Kasam. Dari Legenda Malaka kurang lebih 10-15 menit perjalanan. Menurut seorang warga dari dulu memang disebut desa Kasam. Namun sejak ada rencana akan dibangun pembangkit listrik yang lebih besar daya dan kemampuannya, desa Kasam lebih populer disebut Tanjung Kasam. Penduduknya sedikit paling puluhan Kepala Keluarga. Tujuanku satu ingin menyaksikan dan sekaligus mengabadikan Matahari Terbit disana. Tidaklah mudah dan gampang mendapatkan pemandangan indah dan lembut yang ditimbulkan matahari terbit, dengan warna-warna keemasan. Seperti yang terlihat dalam gambar. Betapa menakjubkan warna yang ditimbulkan. Aku mencoba mengabadikannya dari berbagai sudut jeprat-jeprit bak photografer profesional. Aku belajar, dan aku suka. Dan inilah beberapa hasilnya. Semoga photo ini menjadi wahana lain untuk memperkenalkan Batam, melalui pemandangan.

Ah..KAPAN INDONESIA MAJU?

Image
Kantor Pajak. Kemaren 6 Juli 2010 pagi-pagi sekali saya sudah SMS supir perusahaan yang biasa jemput, “hari ini tak usah jemput, saya cuti”. Entah kenapa kalau yang namanya mengambil cuti begitu terasa hebat dan penuh semangat 45. Banyak yang perlu saya selesaikan bersama istri saya, katanya tak boleh diwakilkan. Ya masalah sekolah anak, ke Bank, ke kantor notaris, ke kantor pajak. Setelah semua selesai tibalah kami ke kantor pajak, begitu didalam kantor pajak itu terlihat banyak sekali orang dan aku langsung ingat GAYUS seorang PNS rendahan golongan III, tapii kaya berkat lihay "bermain" berjamaah. Kantor ini terlihat mewah dan namun sayang wajah-wajah pegawainya yang melayani “jutek” dan terlihat tak bergairah. Mungkin mereka sudah bosan dengan pekerjaannya, bertahun-tahun disitu, maklum. Saya ada usul gantian biar yang jadi orang kaya bisa merata. Nomor urutanku 872, berarti banyak sekali yang mengurus masalah NPWP, belum loket-loket yang lain sudah 600 lebih. Pas gilira

LIBURAN CARI DURIAN

Image
Laki-laki tertampan dirumah. Sabtu dan Minggu tanggal 3-4 Juli 2001 saya dan keluarga ke Bintan . Dari Batam ke Bintan ada dua cara yang ditempuh, menggunakan speedboad kurang lebih 15 menit cepat tapi tak bisa bawa kendaraan, satu lagi dengan menggunakan kapal penyeberangan (seperti Merak-Bakaheuni) sekitar 1 jam, lama tapi bisa bawa kendaraan. Na.. kami menggunakan kapal penyeberangan itu lebih santai..karena musim libur sangat ramai dan padat. Dari Pelabuhan ke Desa sekuning ini sekitar 45 menitlah. Tujuan kami ke Bintan tidak lain untuk “refreshing”, nyari durian kebetulan di Bintan itu musimnya pada Bulan Juni, Juli dan Agustus. Ini adalah kunjunganku yang ke sekian ke Desa Sekuning sentra buah-buahan di pulau Bintan, PEMDA Bintan sejak beberapa tahun belakang selalu mengadakan pesta durian. Tujuannya jelas untuk kepentingan pariwisata, namun sayang gaungnya belum besar sehingga yang datang masih banyak orang lokal Bintan dan pejabat. Durian yang disediakan selalu habis tak

Orang Tak Waras, Menasehati Orang Waras.

Image
Sehat Badannya, Belum tentu Sehat jiwanya Tulisan ini tidak bermaksud menggurui, tapi sekedar berbagi sebuah pemikiran untuk menjadi inspirasi, bagi semua yang membaca. Semoga bermanfaat. Mesjid Baitusyakur Jodoh-Batam, salah satu mesjid yang sering saya kunjungi untuk sholat. Mesjid ini sudah tergolong tua jika dibandingkan dengan mesjid-mesjid yang ada di Batam. Jamaahnya lumayan banyak disetiap sholat lima waktu dilaksanakan, mungkin karena diapit 3 hotel besar, beberapa bank nasional dan pekantoran lainnya serta pertokoan yang banyak dihuni pekerja formal dan informal dengan menyewa atau disewakan oleh kantornya disana. Ada seorang pemuda yang sering menjadi perhatianku secara tak sengaja, di mesjid Baitusyakur ini. Perilakunya baik sebelum dan sesudah sholat yang memancing untuk memperhatikannya. Ia pernah berdoa dengan mengangkat keduatangannya setinggi-tingginya, belum aneh. Ia juga pernah meludah didalam mesjid, agak aneh, ia juga pernah setelah usai sholat langsung