WAKTU SEBAGAI PENGGODA.
Banyak ungkapan yang menyebutkan bahwa waktu itu sangat berharga, begitu penting, tidak boleh disia-siakan, ungkapan yang saya maksud diantaranya seperti; 'time is money' itu kalau orang Inggris atau orang yang berorientasi materi. Tapi kalau orang arab bicara 'waktu laksana pedang' yang kira-kira maksudnya adalah waktu bisa sangat membantu untuk sukses, waktu bisa juga mencelakan diri sendiri. Bahkan Allah SWT telah bersumpah 'demi waktu', "Demi masa, sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam kerugian, kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh dan nasehat menasehati supaya mentaati kebenaran dan nasehat menasehati supaya menetapi kesabaran" Al-ashr (103): 1-3. Memang waktu bisa sangat menggoda, melalaikan, menyilaukan. Bukankah kita sering sekali mengatakan atau mendengar kalimat; 'santai saja, kita masih muda', 'santai saja, waktu kita masih panjang', 'santai, mengapa harus terburu-buru', 'me