Posts

Showing posts from January, 2012

OBAT ALAMI: Panu, Kudis, dan Kurap.

Image
Belum pernah liat orang China, orang Bule (barat) panuan. Padahal sudah sering liat orang China cara kerja dan berpakaiannya mengikuti pola kita. Apa yang menyebabkan mereka jarang menderita panu, apa karena kulit mereka yang putih, sehingga panu tak terlihat, atau tak mau tumbuh karena takut tersaingi oleh warna kulit mereka yang putih. Mungkin juga karena kebersihan mereka terjaga?, Entahlah. Dulu dan sampai sekarangpun masih ada orang kampungku yang berpanu-disebut menderita kurang tepat pula, karena yang berpanu tidak menderita, malah tenang-tenang saja, mungkin karena panu itu terkadang menyerupai pulau jawa, bunga, dan seterusnya-mirip tatto juga kali???. Saya saja pernah dulu berpanu, lalu bagaimana cara orang kampung saya Banding Agung-Komering Ulu-Sumsel, mengobatinya?. Ada tumbuhan liar sejenis perdu (lihat gambar), kami menyebutnya MADAT. Tumbuhan ini juga berbunga, biasanya bunganya berwarna kuning menyala, tumbuh dengan ketinggian berkisar 150 meter hingga 2 meter. Posis

DISPENSER AIR MINUM, Praktis Tapi Belum Tentu Sehat.

Image
Zaman sekarang hampir tidak ada lagi rumah tangga yang tidak memiliki dispenser air minum. Sedikit menjelaskan yang saya maksud adalah sebuah alat tempat air minum siap konsumsi, dengan hanya menekan  / memutar sejenis krannya, maka tersedialah air panas maupun dingin dalam sekejab. Praktis sekali, jika ingin membuat teh panas / minuman panas siap dalam beberapa detik saja. Bayangkan sebelum ada dispenser air minum, untuk mendapatkan air panas dibutuhkan waktu beberapa menit, karena harus direbus terlebih dahulu, kalaupun ada termos panasnya tak konsisten seperti dispenser. Tapi pernahkan anda berfikir apakah dispenser air minum yang kita miliki, sehat dan steril?. Dispenser yang kita miliki jelas tidak seratus persen terbebas dari debu, walau air galon dari isi ulang sudah bersih. Debu akan masuk pada saat pergantian galon, maupun saat tidak sedang dipakai, karena sesungguhnya ketika galon dipasang ke dispenser tidaklah begitu rapat sehingga masih ada celah untuk masuknya debu.

SNI UNTUK SIAPA?.

Image
Entah apa yang ada dalam benak para orang-orang hebat Batam yang tergabung dalam APINDO yang mengusulkan  peraturan mengenai Standar Nasional Indonesia (SNI) seharusnya tidak diberlakukan dalam impor komponen produksi di FTZ karena setelah diproses, diekspor kembali.  Padahal jelas tujuan adanya SNI sebagai berikut . a)    meningkatkan kepastian, kelancaran, dan efisiensi transaksi perdagangan di dalam negeri dan dengan dunia internasional, baik antar produsen maupun antara produsen dan masyarakat;  b)    meningkatkan perlindungan bagi konsumen, pelaku usaha, masyarakat, kelestarian fungsi lingkungan hidup, dan negara; c)    meningkatkan efisiensi produksi, membentuk persaingan usaha yang sehat dan transparan, memacu kemampuan inovasi, serta meningkatkan kepastian usaha. Coba bayangkan jika dizaman sekarang ini tidak diperlukan standar, sulit, sulit sekali bahkan dalam beberapa hal sangat membahayakan, dikarenakan tidak adanya standar suatu produk / jasa. Saya bukanlah orang hebat

CARA MUDAH MENGELUARKAN SERANGGA DARI MATA.

Image
Anda tentu pernah kelilipan, atau mata anda pernah kemasukan serangga kecil saat mengendarai motor. Jangan dikucek, karena akan menyebabkan mata anda iritasi ringan dan memerah. Ada cara yang paling mudah untuk mengeluarkan serangga kecil atau benda kecil lainnya dari mata kita. Dulu waktu masih kecil di dusun Banding Agung-Komering Ulu-Sumatera Selatan sana, oleh kedua orangtuaku jika itu terjadi padaku, maka aku disuruh segera mengambil air (misal dengan baskom) lalu mata kita yang kelilipan atau kemasukan serangga direndam/dimasukan dalam air bersih. Mata kita dikedip-kedipkan dalam air, jika memungkinkan tarik-tariklah secara perlahan kelopak mata yang terasa ada serangga / benda dengan jari dalam air, maka serangga / benda itu akan keluar dengan mudah. Cara lain alirkanlah air bersih secara perlahan kemata yang kelilipan sambil mata dikedip-kedipkan. Untuk mengurangi mata terasa perih / sakit ringan, saya diajarkan orang Melayu dengan cara mencuci / menyiram dengan air bersih je

BERTEMU SETELAH 35 TAHUN.

Image
Tadi malam tanggal 17 Januari 2012, HPku berbunyi setelah kuangkat, ternyata seorang saudaraku mengajak ke sebuah hotel mewah di Jodoh-Batam. Katanya ada saudara menginap disana, dan kalau mau ketemu harus malam ini karena besok pagi sudah harus kembali pulang.  Bergegaslah aku menuju hotel dimaksud, sampai di lobby  hotel kami langsung ketemu dan bersalaman, sang saudara tentu saja tak mengenalku, akupun memahami itu dan langsung menyebut nama dan iapun langsung mengingatku, dan kami langsung diajak ngobrol dikamarnya. Namanya Turmuzi tapi orang dusun kami lebih mengenalnya dengan panggilan Wawi, tak banyak yang mengetahui namanya yang sebenarnya, saya tadi malam mengetahuinya. Sayapun kalau ketemu / tabrakan badan dijalan mungkin juga tak akan mengenalnya.  Kenapa begitu???.  Tahun 1977 adalah pertemuan kami yang terakhir kalinya, itupun sebentar. Waktu dikampung Banding Agung-Sumatera Selatan, aku masih kecil, kelas 4 SD sedang ia waktu itu sudah merantau sekolah di Plaju-Palemban

GARANG ASEM.

Image
Ini adalah salah satu masakan (lauk) khas Solo-Jawa Tengah yang juga termasuk paling saya sukai, namanya GARANG ASEM. Ayam kampung-supaya rasanya lebih enak, dipotong kecil-kecil lalu dibungkus dengan daun pisang bersama rempah / bumbu yang telah disiapkan; seperti santan yang diaduk sama telur ayam, tomat, cabe, bawang merah dan putih, lengkuas, daun salam, belimbing sayur, daun jeruk. Lalu setelah dibungkus di kukus. Itulah beberapa hari lalu istriku masak untuk kami sekeluarga. Untuk kuahnya biasanya istriku membungkus sisa adonan santan dan telur dan bumbunya (selain daging ayam) dalam plastik lalu dikukus bersama-sama dengan garang asem yang telah dibungkus dengan daun pisang. Biasanya kuah garang asem yang dibungkus dengan daun pisang sangat minim, sehingga cara itu didapat kuah tambahan yang tak mengurangi lezatnya GARANG ASEM. Variasi isi, bumbu dan selera bisa dilakukan tentunya untuk menambah kelezatan. Kenapa disebut GARANG ASEM, mungkin karena bertemunya pedas dan asem-as

CAMPUR SARI BERBAHASA.

Image
Entah karena kosa kata bahasa Indonesia sangat kurang, atau karena dampak globalisasi sehingga semakin banyak saja campur sari dalam berbahasa. Sebagai contoh sebuah baliho yang mengiklankan tokonya berbunyi sebagai berikut: TAHAP 1 SOLD OUT, TAHAP 2 UNDER CONSTRUCTION. Adalagi percakapan dimedia televisi yang semakin akrab dan terasa terpelajar dan berkelas jika mencampur aduk bahasa Indonesia dengan bahasa Inggris, seperti cute, passion, excited, happy, congratulations, fun, sale  dan sangat banyak yang lain. Padahal kata-kata yang dipakai itu ada dalam bahasa Indonesianya. kalau tak ada dalam bahasa Indonesianya mungkin bisa dimaklumi, karena bahasa Indonesia memang masih berkembang dan belum digolongkan kedalam bahasa teknologi, tapi sekedar untuk mengungkapkan perasaan, fikiran bahasa Indonesia sangat lengkap. Berbagai media terbitan Jakarta maupun terbitan lokal ikut latah sepert itu, dan membiarkan bahasa campur aduk alias tak karuan itu membudaya di media mereka dan tidak ada

BEROBAT CARA NABI.

Image
Saya termasuk menyukai pengobatan alternatif, ala kampung, seperti Hijamah atau bekam atau kop. Disamping biayanya murah juga sederhana. Apa itu Hijamah, bekam atau kop yaitu pengobatan dengan membuang darah kotor dalam tubuh melalui permukaan kulit, hijama dalam bahasa arab artinya pelepasan darah kotor.  Bekam merupakan pengobatan yang dicontohkan oleh   Nabi Muhammad   SAW, sebagaimana dijelaskan dalam   hadist   Bukhari  :  Dari Ibnu Abbas r.a. Rasulullah bersabda : "Kesembuhan (obat) itu ada pada tiga hal: dengan minum madu, pisau hijamah (bekam), dan dengan besi panas. Dan aku melarang ummatku dengan besi panas." (Hadist Bukhari). Hari Rabu tanggal 11 Janauari 2012, pergilah saya ke sebuah tempat bekam yang kudapat informasinya melalui koran terbitan Batam. Sampai di sana saya langsung dilayani Pak Wawan sipemilik klinik bekam,  di Batu Aji-Batam. Kebetulan belum ada pasien selain saya. Sayapun langsung diminta membuka baju dan berbaring pada dipan yang sudah disediak

OBAT GATAL-GATAL ALAMI.

Image
Menulis tentang obat-obatan dalam blogku sebenarnya bukan karena saya ahli dalam bidang ini, tapi saya sekedar ingin berbagi,pengalaman saja atau membagi sesuatu yang menurutku perlu diketahui banyak orang. Dulu masa aku kecil tahun tujuhpuluhan, obat-obatan gatal seperti; minyak angin, obat gosok berupa balsem belum ada. Gatal disebabkan ulat bulu, serangga yang mengakibatkan bentol (bengkak kecil) dan kulit memerah, biasanya orang kampungku mengobatinya dengan bulung punti (bahasa komering) (bulung=daun  punti=pisang). Caranya daun pisang yang baru dipetik / diambil dari batangnya dijerang diatas api sampai layu, kemudian daun pisang yang layu dan masih panas itu langsing ditempelkan pada bagian kulit yang gatal. Gatal yang diderita biasanya langsung reda, bila perlu lakukan berulang-ulang saat itu juga. Rasanya enaaak betuuul saat rasa hangat daun pisang bekerja pada kulit yang gatal. Daun pisang yang akan dipakai tidak usah dilap atau dibersihkan, tak usah juga dicuci dengan air

HANYA ADA DI BATAM; HP Kaki Lima.

Image
Dalam beberapa kategori sebenarnya HP, termasuk barang mewah, mengapa digolongkan barang mewah?,  Bukankah HP sekarang sudah menjadi kebutuhan hampir semua orang, bahkan satu orang bisa memiliki beberapa buah HP, jadi HP tidak tergolong barang mewah lagi.  Berkat kemajuan teknologi, sebuah produk HP kini tidak sekedar untuk berbicara atau menelpon saja, tapi sudah lebih dari itu seperti, juga berfungsi untuk internet, video, memotret dan layar sentuh. Penampilan fisik HPpun semakin indah, menawah, ringan, tipis dengan warna-warna yang menarik pula, tentu harganyapun selangit. Oleh sebab itu para penjual HP seperti itu tidak ingin meletakkan HPnya sembarangan, diletakkan pada etalase kaca agar keamanannya terkontrol. Bedakan dengan HP masa sebelum tahun 2005 yang kemampuannya terbatas, layarnya, suaranyapun masih mono. masih hitam putih. Namun secanggih apapun HP, cukup mudah tercecer, hilang dan dicuri orang, para penjual HP sangat berhati-hati agar tidak dicuri atau agar HP t

PESAN SINGKAT.

Image
Tengah malam pergatian tahun baru 2012, saya begitu terpingkal-pingkal tak mampu menahan tawa akibat kekonyolanku sendiri. Sore tanggal 31 Desember 2011 seorang sahabat mengirim pesan singkat yang berisi pesan, harapan, doa kebaikan dan mengucapkan selamat tahun baru, kira-kira begitulah isi pesannya yang cukup panjang itu. Lalu akupun segera membalas dengan mengirimkan pesan singkat dari seorang sahabat yang telah masuk dipagi hari tanggal 31 Desember juga. Setelah tiba di rumah dari nonton pesta kembang api di depan kantor walikota Batam, sekitar hampir pukul 01.00, aku menyempatkan memeriksa HPku. Na...ketika melihat pesan singkat yang kukirim untuk sahabatku sorenya, ternyata ada kekonyolan telah aku lakukan. Lalu akupun tertawa terpingkal-pingkal cukup lama, sampai istrikupun heran dan bertanya hal yang membuatku tertawa. "mungkin teman ayah yang terima pesan singkat ayah, bingung?!!". "kenapa?". "dia terima pesan dariku, tapi dibawah tulisan pesan singk