Salah KAPRAH

Salah Kaprah


Mengungsi Ketempat yang lebih aman

Sering juga kita mendengar berita tentang musibah, baik itu karena banjir, gempa, longsor, maupun kerusuhan yang melanda atau menimpa suatu desa. Bunyi beritanya kira-kira begini “beberapa warga yang selamat, telah mengungsi ke tempat yang lebih aman”.

Apa yang salah dari kalimat tersebut. Tidak salah hanya salah kaprah. Orang yang mengungsi sudah tentu saja tujuannnya agar lebih selamat. Selamat tentu saja tempat yang lebih aman. Artinya orang yang mengungsi pasti ke tempat yang lebih aman, mana ada yang orang mengungsi pergi ke sumber musibah.

Sedang ketika berita beralih ke berita duka, kalimatnya kita-kira seperti berikut. “Jenazah korban musibah disambut oleh pihak keluarga dengan isak tangis dan duka yang mendalam”. Aneh juga kalau keluarga yang menerima jenazah korban menyambut dengan suka cita, apalagi jika malah bernyanyi, mutar lagu rock, atau sambil mabok-mabokkan. Ya pastilah..berduka, sedih dan tangisan, karena akibat musibah kematian selalu disertai hal-hal seperti.


Kolubi Arman

Comments

Popular posts from this blog

DARAH QURBAN SAPI UNTUK OBAT TELAPAK KAKI

Obat Gangguan Telinga.

RASA TOLONG MENOLONGNYA TINGGI